Rabu, 22 Juni 2016

Adat Istiadatdi Solo

Upacara adat, ritual adat, prosesi adat tradisi, ritual keagamaan, upacara keagamaan, atau bagaimana pun orang menamainya saat ini telah banyak dihubungkan dengan wisata budaya atau juga wisata religi. Selain menjadi sebuah ciri atau tanda tersendiri bagi suatu kawasan, jenis kegiatan ini juga telah banyak dijadikan potensi wisata oleh pemerintah daerah kawasan tersebut.
Surakarta dengan latar belakang sejarah Jawa yang sangat kaya menyimpan begitu banyak kekayaan baik berupa artefak, situs, ataupun juga jenis kegiatan. Selain itu, keanekaragaman budaya atau agama yang hidup didalamnya juga menghidupkan beberapa jenis tradisi yang menjadi warna dalam budaya Jawa yang kental di kawasan eks karesidenan Surakarta.
Berikut adalah beberapa upacara adat di Solo Raya dan juga beberapa upacara keagamaan di Solo Raya yang sering ditunggu waktu kehadirannya:
Setiap hari Jum’at selepas sholat Jum’at di pertengahan bulan Sapar. Bertempat di Masjid Ciptomulyo Pengging Banyudono, Boyolali.
Tanggal 5 bulan Mulud (Rabiul Awal tahun Hijrah) sampai tanggal 11 (tujuh hari). Bertempat di Masjid Agung Keraton Surakarta. Sementara pasar malam Sekaten digelar di Alun-Alun Utara.
3. Grebeg Mulud, Masjid Agung, Solo
Tanggal 12 bulan Mulud. Bertempat di halaman Masjid Agung Keraton Surakarta.
Digelar berdekatan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW. Bertempat di Petilasan Keraton Kasultanan Pajang, Makam Haji, Kartosuro, Sukoharjo.
5. Grebeg Sudiro, Sudiroprajan, Solo
Menjelang Imlek. Bertempat di kawasan Pasar Gede, Solo.
6. Haul Habib Al-Habsy, Pasar Kliwon, Solo
Tanggal 20 Rabiultsani. Bertempat di Masjid Ar Riyadh, Pasar Kliwon, Solo.
7. –
8. Upacara Keagamaan Tawur Agung, Candi Prambanan
Biasa digelar sehari sebelum Hari Raya Nyepi. Bertempat di Candi Prambanan.
Jatuh pada hari Senin atau Kamis, 40 hari setelah Grebeg Mulud di Masjid Agung Keraton Surakarta. Bertempat di Hutan Krendawahana, Karanganyar.
10. Prosesi Jalan Salib, Gunung Gandul, Wonogiri
Digelar setiap Jum’at Agung atau Hari Peringatan Wafat Isa Al Masih. Bertempat di Gunung Gandul, Wonogiri.
11. Cembengan atau Manten Tebu, Pabrik Gula Tasikmadu, Karanganyar
Setiap Jum’at Pon di bulan April – Mei (musim giling). Bertempat di Pabrik Gula Tasikmadu, Karanganyar.
Jatuh setiap Selasa Kliwon wuku Mondosiyo. Bertempat di Dusun Pancot, Kalisoro, Tawangmangu, Karanganyar.
Digelar setiap tanggal 25 bulan Rajab. Bertempat di Keraton Surakarta.
14. Labuhan Ageng Keraton Yogyakarta, Kahyangan, Wonogiri
Setiap akhir bulan Rejeb, sekali dalam sewindu (delapan tahun) atau pada tahun Dal. Bertempat di Objek Wisata Kahyangan, Wonogiri, bersamaan dengan Labuhan Ageng Keraton Yogyakarta yang digelar di tiga lokasi lainnya yaitu Gunung Merapi, Gunung Lawu, dan Pantai Parang Kusumo. Terakhir dilaksanakan pada 2010 (berikutnya pada 2018).
15. Upacara Adat Dalungan, Dusun Dalungan, Macanan, Kebakkramat, Karanganyar
Jatuh setiap Jum’at Legi bulan Ruwah. Bertempat di Desa Dalungan, Kebakkramat, Karanganyar.
Biasa digelar setiap Jum’at Wage di bulan Syaban atau Ruwah. Berlokasi di pesanggrahan dekat pemakaman umum Dusun Ngablak, Desa Kroyo, Kecamatan Karangmalang, Sragen.
Biasa berlangsung dari tanggal 15 bulan Ruwah hingga menjelang Puasa atau juga biasa pada tanggal 16 bulan Ruwah. Bertempat di makam Purolayu Dukuh Tunggulsari, Desa Sukobumi, Cepogo, Boyolali.
Digelar setiap Jum’at Kliwon tanggal 27 bulan Ruwah. Bertempat di Makam Ki Ageng Pandanaran, Paseban, Bayat, Klaten.
Tradisi yang sudah berjalan puluhan tahun ini biasa digelar sepanjang bulan puasa. Bertempat di Masjid Darussalam, Jayengan, Serengan, Solo.
Tradisi Padusan selalu dilakukan sehari sebelum dimulainya Bulan Puasa Ramadhan. Dalam hitungan Jawa, hari itu selalu jatuh pada hari terakhir bulan Ruwah (bulan sebelum bulan Poso).
Setiap malam ke-21 bulan Poso. Bertempat di Masjid Agung Keraton Surakarta setelah sebelumnya diarak dari Keraton.
Jatuh di setiap Anggara Kasih atau Selasa Kliwon pada wuku Dukut. Bertempat di Candi Menggung, Pepunden Dusun Nglurah, Tawangmangu, Karanganyar.
23. Grebeg Pasa, Masjid Agung, Solo
Digelar setiap tanggal 2 bulan Syawal. Bertempat di Masjid Agung Surakarta.
Tradisi Syawalan warga Desa Sruni rutin digelar pada 8 Syawal. Lokasi penyelenggaraan adalah Desa Sruni, Kecamatan Musuk, Boyolali.
Tradisi Syawalan di Bukit Sidoguro rutin digelar setiap tahun setiap tanggal 8 Syawal atau seminggu setelah Hari Raya Idul Fitri. Bertempat di Bukit Sidoguro, Krakitan, Bayat, Klaten.
Biasa digelar seminggu setelah perayaan Idul Fitri. Bertempat di TST Jurug.
Setiap hari Jum’at Wage di musim kemarau setelah panen raya, akhir Juli hingga pertengahan September. Bertempat di Sendang Sinongko, Pokak, Ceper, Klaten.
28. –
29. Grebeg Besar, Masjid Agung, Solo
Setiap tanggal 10 bulan Besar atau 10 Dzul Hijjah. Bertempat di Masjid Agung Keraton Surakarta.
Setiap hari Sabtu Kliwon bulan Besar atau hari Minggu setelahnya. Bertempat di Objek Wisata Setren, Wonogiri.
Setiap pergantian tahun tepat pada malam 1 Suro. Terdapat dua kirab dalam memperingati Malam 1 Suro atau Malam 1 Muharam. Yaitu bertempat di Keraton Kasunanan Surakarta, biasa dikenal dengan Kirab Kebo Bule dan di Pura Mangkunegaran.
Setiap malam 1 Suro. Bertempat di Pantai Sembukan Wonogiri.
Setiap malam 1 Suro. Bertempat di Joglo Selo, Selo, Boyolali.
Setiap 1 Suro malam. Bertempat di Petilasan Kasultanan Keraton Pajang.
Setiap malam Selasa Kliwon atau Jum’at Kliwon di bulan Suro atau saat malam 1 Suro. Bertempat di Kahyangan, Wonogiri.
Setiap tanggal 1 bulan Suro atau 1 Muharram. Bertempat di Makam Pangeran Samudro, Gunung Kemukus, Sumberlawang, Sragen.
Biasa digelar bersamaan dengan Festival Gethek di Sungai Bengawan, yaitu pada pertengahan bulan November. Bertempat di Kampung Sewu, Solo.
Setiap tanggal 9 bulan Suro. Bertempat di Pura Mangkunegaran.
39. Kirab Babad Kepatihan atau Peringatan Hari Lahirnya Titi Laras Karawitan Kepatihan
Setiap tanggal 15 bulan Suro. Bertempat di Kepatihan, Solo.
Rutin digelar setiap Jum’at Kliwon atau Jum’at Wage di bulan Suro. Berlokasi di bangsal Tanjungsari Dusun Dlimas, Dlimas, Ceper, Klaten.
Jatuh setiap malam bulan purnama bulan Suro atau tanggal 15 bulan Suro. Bertempat di Dusun Kendal, Jatipuro, Karanganyar.
Setiap hari Jum’at Kliwon minggu keempat bulan Suro. Bertempat di Makam Ki Ageng Pantaran, Ampel, Boyolali.
Setiap hari Minggu terakhir bulan Suro. Bertempat di Makam Ki Ageng Balak, Bendosari, Sukoharjo.
Setiap hari Jum’at di pertengahan bulan Sapar, kue apem biasa disebar setelah Sholat Jum’at. Bertempat di Jatinom, Klaten. Untuk dapat memahami perhitungan penanggalan Jawa, situs berikut ini akan sangat membantu dalam menemukan kapan kegiatan itu digelar. Selain itu, mempelajari siklus waktu dalam penanggalan Jawa juga akan dapat sangat membantu. Karena kebanyakan kegiatan budaya di Surakarta ditentukan dengan menggunakan penanggalan Jawa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar